Data terbaru Survei Kesehatan Indonesia (SKI) tahun 2023 menunjukkan bahwa angka stunting nasional masih berada pada 15,8%. Sementata itu, Provinsi Riau memiliki prevalensi stunting sebesar 10,3%, dimana Kabupaten Kuantan Singingi tercatat sebagai wilayah dengan prevalensi tertinggi stunting, yaitu 23% (Tim kementerian kesehatan Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan, 2023). Untuk Itu perlu adanya inovasi terbaru untuk mencegah terjadinya Stunting di masa yang akan datang.
Salah satu langkah preventif paling efektif adalah intervensi sebelum pernikahan, saat calon pengantin mempersiapkan diri untuk menjadi orang tua. Inovasi tersebut adalah KAPLING (KAwal Pengantin Lahirkan anak bebas stuntING) melalui aplikasi ElSimil (Elektronik Siap Nikah dan Hamil). Aplikasi ini dirancang untuk mendampingi calon pengantin (catin) agar lebih siap secara fisik, mental, dan sosial dalam menghadapi pernikahan dan kehamilan, dengan tujuan utama untuk mencegah stunting sejak dini.
4 Komentar